fbpx

PERAN REHABILITASI MEDIK PADA PROSES PEMULIHAN PASCA-STROKE

17/07/2023

1. Penyebab dan Gangguan Stroke

Stroke terjadi karena penyumbatan atau pecahnya pembuluh darah di otak sehingga aliran darah menjadi terganggu. Ketika aliran tersebut terganggu, otak akan kekurangan suplai oksigen dan nutrisi yang dapat menyebabkan sel-sel dan jaringan pada sebagian area otak akan mati. Area otak yang terdampak kerusakan tersebut akan menyebabkan bagian tubuh yang dikendalikan tidak dapat bekerja dengan baik. Stroke menimbulkan berbagai jenis gangguan seperti kelumpuhan, gangguan bicara, gangguan kognitif, dan dapat menurunkan kualitas hidup penderitanya hingga menyebabkan kematian. Proses pemulihan stroke bisa saja membutuhkan waktu yang panjang. Karena itu dibutuhkan dedikasi dan komitmen dalam menjalani pemulihan pasca-stroke.

2. Rehabilitasi Medik Pada Proses Pemulihan Pasca Stroke

Sebagaimana ditunjukkan oleh model ICF (International Classification of Functioning, Disability and Health) yang dikembangkan oleh Badan Kesehatan Dunia (WHO) pada tahun 2001, rehabilitasi stroke dapat digambarkan sebagai prosedur kesehatan yang bertujuan untuk memfasilitasi orang dengan kondisi kesehatan yang mengalami atau mempunyai kemungkinan mengalami kecacatan untuk mencapai fungsi optimal dalam interaksi dengan lingkungan. Rehabilitasi medik pasca-stroke merupakan hal yang penting karena prosesnya melibatkan upaya untuk membantu pasien agar mampu melakukan aktivitas dan keterampilan atau ADL (Activities of Daily Living) seperti saat sebelum terdampak stroke, meminimalisir gejala sisa, mencegah komplikasi yang bisa terjadi karena stroke, dan juga meningkatkan kualitas hidup pasien. Rehabilitasi mulai dilakukan sesegera mungkin ketika pasien dirawat di rumah sakit.

3. Keberhasilan rehabilitasi

Dalam menjalankan proses rehabilitasi, pasien akan melakukan serangkaian latihan seperti, latihan keterampilan motorik yang berupa berjalan dan terapi rentang gerak, latihan keterampilan sensorik dengan bantuan terapis pada pasien untuk menyesuaikan kemampuan tubuh dalam merasakan input sensorik seperti panas dan dingin, latihan komunikasi, serta latihan kognitif dan kontrol emosi. Pemilihan program rehabilitasi tentu saja bergantung dan disesuaikan dengan kondisi serta kebutuhan setiap pasien.

Keberhasilan rehabilitasi tidak hanya bergantung pada konsistensi pasien tetapi juga akan lebih optimal dengan dukungan dari keluarga selama proses rehabilitasi. Begitu juga dengan durasi rehabilitasi, waktu ideal yang dibutuhkan untuk menyelesaikan program rehabilitasi pasien stroke juga bergantug pada kondisi pasien itu sendiri. Meskipun beberapa pasien stroke pulih dengan cepat, sebagian pasien membutuhkan waktu yang lebih lama, mungkin berbulan-bulan atau bertahun-tahun.

Referensi :

*Halodoc. Diakses pada 17 Juli 2023. Ketahui Manfaat Rehabilitasi Medis untuk Pengidap Stroke.

*Jurnal Ilmiah Kesehatan Sandi Husada. Diakses pada 17 Juli 2023. Rehabilitasi Medik Pasien Pasca Stroke.

*Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (JIMAKUKERTA). Diakses pada 14 Juli 2023. Edukasi Bahaya Stroke Untuk Meningkatkan Kualitas Hidup Masyarakat Di Desa Bumi Ayu RT 17 RW 04 Kecamatan Selebar Kota Bengkulu.

*National Institutes of Health (NIH). Diakses pada 17 Juli 2023. Stroke Rehabilitation.

*RSUP Persahabatan. Diakses pada 17 Juli 2023. Tips Rehabilitasi Untuk Disabilitas Pasca Stroke.

Mulai Percakapan
halo👋
Apakah ada yang bisa kami bantu ?